Blusukan ke Desa Dudepo, Saipul A Mbuinga Dengar Langsung ‘Curhatan’ Warga

Warga
Saipul A Mbuinga (ketiga dari kanan), saat blusukan ke Dusun Memala Indah, Desa Dudepo, Selasa (7/7). Foto: Zainal

– Bakal calon bupati Pohuwato Saipul A Mbuinga menyambangi warga masyarakat Dusun Memala Indah, Desa Dudepo, Selasa (7/72020). Blusukan dilakukan dari rumah ke rumah untuk mendengarkan langsung aspirasi dan masukkan sekaligus keluhan masyarakat.

Salah satu warga Desa Dudepo, Manaheng Londohiang mengungkapkan, keluhan warga terkait kondisi lingkungan yang semakin hari kian memprihatinkan, yakni sumber air yang dirusak oleh oknum yang tidak bertanggungjawab. Sehingga warga desa Dudepo menjadi salah satu yang menerima imbas dari kerusakan lingkungan tersebut.

“Saat ini ekosistem rusak, mata air rusak, kalau memang tidak ditanggulangi maka bukan lagi mata air pak, tapi akan terbalik menjadi air mata. Sehingga kedepan, semoga bapak terpilih nanti dapat memikirkan hal tersebut,” kata Manaheng Londohiang.

Read More
banner 300x250

Manaheng Londohiang yang juga tokoh agama Kristiani itu melanjutkan, berharap ada perubahan dalam pemerintahan. Ada pemimpin yang mampu dan mau memikirkan kondisi lingkungan Pohuwato, khususnya Desa Dudepo.

“Pemerintah ini Khalifah, kalau di kita (nasrani) wakil Allah. Ini sekedar masukan, jangan mengandalkan uang Pak, tetapi kita tetap mengandalkan Doa,” tandasnya. (KT11)

Baca berita kami lainnya di

Related posts

banner 468x60