Jelang Pilkada 2020, KPU Kabupaten Blitar Gelar Simulasi Tahap Awal Pemungutan Suara

Simulasi
Ruli Kustatik, Komisioner KPU Kabupaten Blitar Divisi Program, Data dan Informasi, di Kantor KPU Kabupaten Blitar. (Foto : Vido)

KAB. BLITAR – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Blitar bersama Dinas Kesehatan Kabupaten Blitar melaksanakan simulasi awal pemungutan suara di halaman Kantor KPU, Jl. Raya Garum, Kecamatan Garum, Kabupaten Blitar, Kamis(23/07/2020).

Komisioner Divisi Program, Data dan Informasi, Ruli Kustatik mengatakan, tujuan dari simulasi ini nantinya adalah untuk mengedukasi masyarakat di era New Normal terkait sistem pemilihan Calon Bupati dan Wakil Bupati tahun 2020, dengan tetap memerhatikan protokol penanganan Covid-19.

“Simulasi hari ini memang nantinya akan kita sosialisasikan kepada masyarakat, agar mereka memahami alur pemungutan suara di masa New Normal Covid-19 ini. Karena saat ini masyarakat masih fokus pada tahapan Pencocokan dan Penelitian data pemilih,” jelas Ruli saat dihubungi reporter Pojok6.id.

Read More
banner 300x250

Untuk simulasi yang baru saja berlangsung, pelaksanaan di masing-masing Tempat Pemungutan Suara (TPS) nantinya juga menerapkan protokol pencegahan Covid-19. Seperti panitia yang lengkap menggunakan APD, pengecekan suhu tubuh, wajib menggunakan masker, mencuci tangan dan physical distancing.

“Sebelumnya setelah pemungutan suara itu kan salah satu jari dicelupkan ke tinta, berhubung muncul Virus Corona untuk tindakan antisipasi kita imbau tintanya saja yang diteteskan oleh petugas TPS. Pada saat pengecekan suhu tubuh pun kalau ada pemilih yang suhunya melebihi suhu normal akan disediakan bilik khusus,” imbuhnya.

Sementara itu, Hadi Santosa, Ketua KPU Kabupaten Blitar saat dikonfirmasi melalui pesan instan mengatakan, kedepan akan ada simulasi lanjutan yang khusus diperuntukkan bagi masyarakat agar memahami sistem pemungutan suara dimasa pandemi.

“Itu simulasi awal saja, untuk keperluan fasilitasi terkait protokol kesehatan dari Dinkes. Nanti akan dilakukan simulasi lanjutan, yang melibatkan masyarakat pemilih untuk mensosialisasikan proses pemungutan suara. Harapannya nanti masyarakat mengetahui, bagaimana menggunakan hak pilih di masa pandemi Covid-19 pada hari pemungutan suara,” tutupnya. (vid)

Baca berita kami lainnya di

Related posts

banner 468x60