Indra Yasin Bangga Dengan Potensi Kecamatan Ponelo Kepulauan

Potensi
Bupati Gorontalo Utara, Indra Yasin (kedua dari kiri), saat melakukan panen padi ladang perdana di Desa Otiola, Kecamatan Ponelo Kepulauan, Selasa (9/3). Foto: istimewa

– Bupati Gorontalo Utara, , mengaku bangga dengan potensi yang dimiliki oleh Kecamatan Ponelo Kepulauan. Hal tersebut disampaikan Indra Yasin, saat menghadiri panen raya padi ladang, di Desa Otiola, Kecamatan Ponelo Kepulauan, Selasa (9/3/2021).

“Hari ini saya melakukan panen perdana padi ladang di Kecamatan Ponelo Kepulauan, dengan luas lahan 40 hektar, dengan varietas Situ Bagendit yang merupakan bibit yang dikirim dari Kementrian Pertanian, kemudian dikembangkan di daerah,” kata Indra.

Selain menggunakan bibit dari Kementrian, di Gorontalo Utara juga ada 3 varietas bibit unggul yang saat ini dikembangkan di Gorontalo Utara.

Read More
banner 300x250

“Ada 3 varietas bibit padi lokal, seperti padi ponelo, padi maraya dan padi buruna. Ini menjadi kebanggaan untuk Gorontalo Utara yang memiliki di sektor bibit,” lanjutnya.

Indra Yasin yakin, dengan potensi yang dimiliki Ponelo Kepulauan, yang tidak hanya unggul di sektor perikanan.

“Selain padi sawah dan padi ladang, saya lihat disini juga ada jagung lokal yang dikembangkan di Ponelo Kepulauan. Saya harap teman teman di dapat menggenjot potensi sektor pertanian di Ponelo Kepulauan ini,” pungkasnya.

Panen Raya Perdana Padi Ladang ini turut dihadiri oleh Bappeda, DPRD Gorut, Instansi terkait dan Camat Ponelo Kepulauan. (adv/stn)

Baca berita kami lainnya di

Related posts

banner 468x60