Capaian Visi Misi Pembangunan Pohuwato Disesuaikan Keuangan Daerah

rapat paripurna ke 18 penyampaian nota pengantar Ranperda perubahan APBD Kabupaten Pohuwato tahun anggaran 2021 (Foto :Zainal)

Pojok6.id () – Bupati Pohuwato Saipul A Mbuinga mengatakan fokus pemerintah saat ini yaitu penanganan pandemi Covid-19. Untuk itu, capaian visi dan misi pembangunan disesuaikan dengan kemampuan keuangan anggaran daerah.

Hal itu disampaikannya dalam rapat paripurna ke 18 penyampaian nota pengantar Ranperda perubahan APBD Kabupaten Pohuwato tahun anggaran 2021, Selasa (21/9/2021) di Pohuwato.

“Untuk tahun 2021, program dan kegiatan yang terkait dengan pencapaian yang saya jelaskan tadi masih cukup terbatas dan disesuaikan dengan kemampuan keuangan daerah. Tahun 2021 pemerintah masih terus fokus pada penanganan Covid-19,” Kata Saipul.

Read More
banner 300x250

Ia menyatakan pemerintah masih fokus pada program vaksinasi Covid-19 hingga pada akhir tahun ini. Menurutnya, jika ini berhasil maka masalah krusial seperti tata kelola lingkungan, peningkatan kualitas infrastruktur, pemerintahan, pendidikan dan lainnya sebagainya dapat terprogram baik.

“Kami mengajak kita semua mari jadikan ikhtiar vaksinasi menjadi senjata dan doa untuk mengakhiri Pandemi Covid-19. Sehingga kedepan kita dapat fokus masalah lain yang juga krusial,” lanjutnya.

Dirinya membeberkan ada penurunan kasus Covid-19 yang terjadi di Pohuwato sejalan dengan serbuan vaksin di beberapa tempat. Data pasien terpapar saat ini menyisakan 33 kasus positif. (Adv/Nal)

Baca berita kami lainnya di

Related posts

banner 468x60