GORUT – Danrem 133 Nani Wartabone, Kolonel Czi. Arnold A.P Ritiauw melakukan kunjungan kerja ke Pemkab Gorontalo Utara. Kunjungan kerja itu selain menjadi bagian dari pembinaan teritorial angkatan atau kodim di Gorut juga menjadi proses sosialisasi dengan masyarakat.
Menurut Wakil Bupati Gorut,Thariq Modanggu keberadaan Kodim Gorut tidak hanya untuk kepentingan keamanan teritorial namun juga penting bagi kehidupan sosial bermasyarakat.
“Kita tahu,selama ini proses interaksi semua angkatan di Gorut itu luar biasa “ Ujarnya.
Ia menilai Danrem 133 Nani Wartabone serius dalam melengkapi semua angkatan TNI di wilayah itu, termasuk pendirian Artileri Pertahanan Udara (Arhanud) karena Gorut telah memiliki Satuan Radar namun tidak memiliki perlindungan.
“Oleh karena itu,kami menyambut baik.dan tentunya secara bertahap akan memberikan dukungan dan bantuan terhadap setiap angkatan TNI yang berada di Gorut “Kata Thariq.
“ Contohnya untuk lokasi kodim kami membantu lahan tiga hektar,dan tahun ini kami akan siapkan bantuan untuk pembangunan koramil di tiga kecamatan “ Urai Thariq. (Adv-KT06)