Ini Jadwal Wisuda Drive Thru UNG Periode September 2020

Wisuda
Rektorat Universitas Negeri Gorontalo (UNG) (foto_riski)

UNG – Universitas Negeri Gorontalo (UNG) telah merilis jadwal pelaksanaan Periode 26 September 2020. Dalam hal ini, pelaksanaan wisuda akan dilakukan dalam beberapa tahap.

Pelaksanaan wisuda dimulai pada tanggal 26 September sampai dengan 17 Oktober 2020 mendatang.

Wisuda

Read More
banner 300x250

Sesuai dengan surat, dengan nomor 3363/UN47.1/EP/2020, yang ditandatangani oleh Wakil Rektor I Bagian Akademik UNG, Harto S. Malik, menerangkan bahwa setiap fakultas harus mengajukan satu orang terbaik pada pelaksanaan wisuda.

“Untuk penentuan peserta wisuda dari tiap fakultas, pada setiap sesi waktu yang ditetapkan akan mengacu pada tanggal waktu konfirmasi di BAKP melalui SIAT UNG,” Tulis Harto dalam keterangan tertulis, Jumat (18/09/2020).

Sementara itu, untuk setiap sesi wisuda, dibatasi sebanyak 300 wisudawan, dan jarak waktu pelaksanaan wisuda, berkisar empat hari sampai sebelas hari. Dan untuk melihat jadwal pelaksanaan wisuda Drive Thru UNG, bisa dilihat pada gambar di bawah ini. (rsb)

Baca berita kami lainnya di

Related posts

banner 468x60