Honorer di Pohuwato Padati Kantor BKPSDM Jelang Akhir Pendataan Non ASN

Pendataan Non ASN
Sejumlah tenaga non ASN Pemerintah Daerah Pohuwato memadati salah satu ruangan kantor BKPSDM sekitar pukul 16.29 Wita (Foto: Zainal)

Pojok6.id () – Kantor Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Pohuwato tampak dipadati para pegawai non ASN. Kedatangan mereka untuk memastikan, dirinya terdata di sistem E-nonpns.pohuwatokab.go.id.

Kabid Sistem Informasi Kepegawaian (SINKA) BKPSDM Pohuwato, Syaiful SF Luma mengatakan, akan berakhir besok hari. Data itu nantinya diperlukan untuk uji publik.

“Ini sejak 1 September berakhir pra finalisasi itu besok. Pra finalisasi itu yang belum validasi dan sudah validasi itu sudah kita tayangkan di publik, ada uji publik,” Kata Syaiful SF Luma, Kamis (29/9/2022).

Read More
banner 300x250

Ia menyampaikan bahwa meski waktu pendataan berakhir besok, Pemerintah Daerah Pohuwato akan berupaya perpanjangan waktu ke Pemerintah Pusat, untuk mengakomodir yang belum terdata. Langkah itu juga, kata Syaiful, sesuai dengan intruksi Pemerintah Pusat.

“Setelah 30 September, Pemkab Pohuwato akan menyurati lagi BKN minta perpanjangan waktu. Kalau belum menyelesaikan pendataan maka boleh meminta perpanjangan waktu pendataan,” Imbuhnya.

Dijelaskan bahwa tujuan pendataan dalam rangka melihat kebutuhan non ASN, yang akan diakomodir oleh Pemerintah Daerah Pohuwato. Pendataan tersebut, bukan dalam tujuan pengalihan PPPK. Pemkab Pohuwato masih menunggu intruksi terkait hal tersebut.

“Kalau untuk pengalihan ke PPPK, nanti kita tunggu informasi selanjutnya dari Kemenpan RB. Pemerintah Pusat ingin melihat postur non ASN di Pohuwato. Jumlah dan kebutuhan untuk semua jabatan dideteksi setelah dilaksanakan pendataan,” Jelas dia.

Syaiful mengungkap bahwa masih ada beberapa tenaga non ASN di sejumlah di OPD, belum terdata di sistem pendataan BKPSDM Pohuwato. Sementara ini sekitar 3.023 nama yang telah melakukan pendataan data diri melalui sistem tersebut.

“Saat ini 3.023. Itu data hanya sementara karena ada sebagian dinas yang belum melaporkan CS dan Sopir. Beberapa OPD. Kami hanya menyiapkan data, ini kondisi non ASN di daerah,” Pungkasnya.

Baca berita kami lainnya di

Related posts

banner 468x60