Gelar Kegiatan Vaksinasi, Bachmid : Kita Ingin Mengejar Herd Immunity

Anggota DPD RI, Abdurrahman Bachmid (Kiri) bersama Kapolsek Kota Tengah, Ipda. Suprapto (Kanan) disela-sela kegiatan vaksinasi di Kelurahan Liluwo. (Foto: Ryan)

Pojok6.id (Kota Gorontalo) – Anggota Dewan Perwakilan Daerah () RI, Abdurrahman Bachmid menggelar kegiatan di kompleks kediamannya, Rabu (10/11/2021) tepatnya di halaman Masjid Darush Shadiqin Kelurahan Liluwo, Kecamatan Kota Tengah, Kota Gorontalo.

Kepada media Pojok6.id, Bachmid menyampaikan bahwa kegiatan vaksinasi yang ia gelar merupakan bentuk dukungannya kepada program pemerintah, dengan turut bekerjasama dengan pihak TNI, Polri, Kecamatan, Kelurahan dan Dinas Kesehatan.

“Dalam percepatan vaksinasi ini tentunya kita harus sama-sama saling mensupport, dan ini bukan untuk kepentingan sendiri namun kepentingan bersama, karena kita ingin mengejar herd immunity dikalangan masyarakat,” ungkapnya.

Read More
banner 300x250

Ketua MUI Provinsi Gorontalo itu juga berharap dengan semakin gencarnya kegiatan vaksinasi yang dilaksanakan dapat segera membentuk Herd Immunity dikalangan masyarakat Kota Gorontalo terutama di Kelurahan Liluwo.

“Alhamdulillah masyarakat sangat antusias mengikuti vaksinasi hari ini. Disamping kita juga sedikit meringankan beban mereka dengan memberikan sembako kepada masyarakat yang sudah divaksin,” tambahnya.

Terakhir, Bachmid meminta partisipasi dari seluruh pihak baik anggota dewan, organisasi masyarakat dan seluruh elemen masyarakat lainnya, untuk dapat mensukseskan program vaksinasi yang digelar di wilayahnya masing-masing.

“Kita semua pasti sudah jenuh dan ingin beraktivitas seperti semula. Maka dari itu kita harus mensukseskan vaksinasi demi terbentuknya herd immunity dan memaksimalkan vaksinasi hingga 80%,” pungkasnya. (Ryn)

Baca berita kami lainnya di

Related posts

banner 468x60