Terpilih Jadi Ketua, Fadel Muhammad Ingin Bawa Lamahu ke Tingkat Nasional

Fadel Muhammad
Fadel Muhammad menerima pataka usai terpilih sebagai Ketua Umum Lamahu. Foto: istimewa

JAKARTA – Pasca terpilih sebagai Ketua Umum untuk periode 2020-2025, Fadel Muhammad mengungkapkan sejumlah rencana besar, salah satunya membawa nama Lamahu ke tingkat nasional.

terpilih melalui Musyawarah Besar () Lamahu ke VIII, yang digelar di Gedung Nusantara V Kompleks MPR/DPR RI Jakarta, Minggu (29/11/2020).

Mantan Gubernur Gorontalo itu mengatakan, saat ini Mubes Lamahu sudah selesai dilaksanakan. Ia ingin merangkul seluruh anggota, untuk sama-sama menjalankan rencana program kerja demi kemajuan Lamahu.

Read More
banner 300x250

“Mubes sudah selesai, proses pemilihan pun sudah dilaksanakan. Saatnya kita bersatu untuk kemajuan Lamahu dan kemajuan daerah serta nama baik Gorontalo di kancah nasional dan internasional,” kata Fadel.

Fadel yang juga pernah menjabat sebagai Menteri Kelautan RI ini menjelaskan, ada 3 program utama yang akan dilaksanakan di masa kepemimpinannya lima tahun kedepan.

“Ketiga program prioritas itu diantaranya terkait peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM), mempromosikan budaya dan kearifan lokal Gorontalo, serta kegiatan sosial budaya,” ungkap Fadel.

Fadel juga mengungkapkan rencananya untuk menggandeng tokoh-tokoh Gorontalo yang kini hidup di Jakarta, dan menduduki posisi strategis baik di pemerintahan dan BUMN.

“Kini waktunya kita untuk bersatu, membawa nama Gorontalo ke tingkat nasional bahkan internasional. Mengingat ada beberapa nama orang Gorontalo, yang kini menempati posisi strategis. Ini harus kita manfaatkan lewat organisasi Lamahu,” pungkasnya. (idj/rls)

Baca berita kami lainnya di

Related posts

banner 468x60