KOTA GORONTALO – Ketua Komisi C Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Gorontalo, Ariston Tilameo megatakan, hasil Musrenbang dan Pokok Pikiran (Pokir) perlu dikombinasikan dalam penentuan program prioritas yang akan dimasukkan dalam Rencana Kerja pemerintah Daerah (RKPD).
Hal tersebut disampaikan Ariston usai melaksanakan Rapat Kerja bersama Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Terkait Infrastruktur, Senin (8/3/2021), di Swiss Bell Hotel Maleosan Manado.
“Jadi hasil musrenbang dan pokir coba kita sinkronkan, kemungkinan ada hal-hal yang sama agar supaya tidak terjadi penganggaran yang dobel,” ungkapnya.
Menurut Ariston, jika ditemukan hal yang sama maka itu yang akan disatukan, sehingga tidak perlu mengeluarkan penganggaran yang sama.
“Untuk skala prioritas nanti akan di bahas pada Musrenbang tingkat kota,” kata ariston.
Sementara itu, lanjut Ariston, rapat kali ini hanya membahas tentang hasil dari Musrenbang kecamatan dan pokir anggota DPRD.
“Kami akan terus mengawal usulan atau pokir anggota DPRD ini sampai ketingkat Musrenbang tingkat Kota Gorontalo nanti,” pungkasnya. (adv/ryn)