Warga Kelurahan Pulubala Meriahkan Lebaran Ketupat dengan Perlombaan

Lebaran Ketupat
Semarak warga kelurahan pulubala memeriahkan lebaran ketupat dengan bermacam-macam perlombaan. (Foto: Ryan)

Pojok6.id (Kota Gorontalo) – Warga Kelurahan meriahkan dengan menggelar perlombaan menarik. Kegiatan tersebut dilaksanakan oleh warga yang berada di kompleks perum misfalah RT 02/RW 06 Jl. Pangeran Hidayat II, Kelurahan Pulubala, Kecamatan Kota Tengah, Kota Gorontalo, Senin (9/5/2022).

Ketua panitia kegiatan, Oten Ibrahim mengungkapkan bahwa kegiatan ini merupakan kegiatan tahunan yang diselenggarakan oleh warga kompleks perum misfalah, dan tahun ini baru bisa dilaksanakan kembali setelah kasus covid-19 mulai mengalami penurunan di Kota Gorontalo.

“Alhamdulillah kegiatan ini bisa kita adakan kembali, karena sudah 2 tahun kita tidak melaksanakan kegiatan seperti ini, dan bisa kita lihat langsung bahwa masyarakat terutama anak-anak itu sangat antusias,” ungkapnya.

Read More
banner 300x250

Lebih lanjut, kata Oten, lomba yang diperlombakan dalam kegiatan tersebut terdiri dari, panjat pinang, lari karung, lomba lari, makan kerupuk, tusuk jarum, pukul air, domino dan adu panco yang diikuti oleh warga dan masyarakat di lingkungan kompleks perum misfalah.

“Kami berharap kedepannya agar kegiatan seperti ini bisa terus dilaksanakan, dan semoga kegiatan ini juga bisa mendapatkan perhatian yang lebih dari pihak-pihak terkait, terutama dari pemerintah,” tandasnya. (Ryn)

Baca berita kami lainnya di

Related posts

banner 468x60