Sekretariat DPRD Kota Gorontalo Sembelih 3 Ekor Hewan Kurban

Sekretariat DPRD
Sekretaris Dekot Gorontalo, N. R Monoarfa (Peci Putih) saat menyembelih hewan kurban di lingkungan Sekretariat DPRD Kota Gorontalo. (Foto: Humas Dekot)

Pojok6.id (DPRD) – Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Gorontalo merayakan hari raya 1443 Hijriyah, dengan menyembelih tiga ekor sapi, bertempat di halaman Kantor DPRD Kota Gorontalo, Selasa (12/7/2022).

Sekertaris DPRD Kota Gorontalo, N. R Monoarfa menyampaikan, bahwa pelaksanaan penyembelihan hewan kurban di lingkungan Kota Gorontalo, bertujuan untuk membangkitkan semangat berbagi kepada fuqarah wal masakin melalui berkurban.

“Alhamdulillah setelah saya sampaikan kepada teman-teman PNS sekretariat DPRD Kota Gorontalo, ternyata kita bisa mengumpulkan hewan kurban sebanyak tiga ekor sapi,” ungkapnya.

Read More
banner 300x250

Mantan Camat Kota Tengah itu menjelaskan, bahwa dengan berkurban bisa meningkatkan rasa kepedulian antara sesama umat manusia, serta bisa mencontohi sifat kesabaran dari Nabi Ibrahim AS dan Siti Hajjar.

“Saya optimis, Insya Allah di tahun-tahun berikut dari tiga hewan kurban ini akan terus bertambah, agar supaya rasa ingin berbagi kita kepada sesama umat muslim ini juga akan terus meningkat,” pungkasnya. (Adv)

Baca berita kami lainnya di

Related posts

banner 468x60