Gorontalo Utara – Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang dilaksanakan setiap tahun, diharapkan menjadi momen untu mengintrospeksi diri. Hal ini diungkapkan Bupati Gorontalo Utara, Indra Yasin, saat menghadiri perayaan Maulid Nabi Muhammad 1440 Hijriah, yang dipusatkan di Mesjid Agung Baiturrahim Desa Moluo, Kecamatan Kwandang, Gorut, Senin malam (19/11/2018).
Pada momen tersebut, Bupati Indra Yasin mengajak seluruh umat muslim di Gorontalo Utara untuk memanfaatkan momen ini sebagai bentuk Introspeksi diri. “Sebagai hamba Allah, kita harus menjaga kata-kata yang keluar dari mulut kita agar tidak menyinggung sesama umat-Nya, sesuai yang diajarkan Nabi Besar Muhammad SAW,” ujarnya.
Dalam memuliakan Rasulullah SAW, Bupati juga meminta agar nantinya dibentuk kelompok-kelompok yang bisa mengupayakan kelestarian peringatan kelahiran Nabi Muhammad SAW.
“Saya berharap, acara dzikir dan doa bersama ini bukan hanya menjadi acara seremonial semata. Akan tetapi tetap dijaga kelestariannya, hingga anak cucu kita nanti. Untuk itu saya minta kepada Bagian Kesra, Kementerian Agama dan Tokoh Agama untuk membentuk kelompok yang nantinya Insya Allah pasti dibantu oleh Pemda Gorut,” pungkasnya.
Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ke 1440 Hijriah di Masjid Agung Baiturrahim Desa Moluo, Kecamatan Kwandang, Gorut, dilaksanakan sejak Senin malam dan dilanjutkan keesokan harinya, Selasa pagi (20/11/2018), secara tradisional. (rls/idj)