Pembelajaran Tatap Muka di Bone Bolango Dibuka Kembali

Wakil Bupati Bone Bolango, Merlan Uloli (kanan,kedua) saat memantau pembukaan pembelajaran tatap muka di SDN 1 Kabila. (Foto : Fajar)

BONE BOLANGO – Wakil Bupati Bone Bolango, Merlan Uloli membuka dengan resmi pembelajaran terbatas untuk satuan di Bone Bolango sekaligus melakukan penyerahan naskah ujian akhir di SDN 1 Kabila, Senin (24/5/2021).

Dia mengungatkan dibukanya kembali pembelajaran tatap muka di sekolah harus tetap menjaga protokol kesehatan, baik itu siswa maupun guru.

“Pembukaan sekolah tatap muka ini masih ujicoba pertama yah, sekaligus sebagai ujian akhir dari siswa-siswa kelas 6. Dan insyaallah semua ini akan berjalan dengan lancar,” kata Merlan.

Read More
banner 300x250

Selain itu, Ia juga berharap agar semua pihak yang terlibat dalam pembukaan sekolah tatap muka harus tetap saling menjaga satu sama lain.

“Pembukaan sekolah ini adalah suatu keputusan yang berani oleh pemerintah (Bone Bolango) , sehingga jangan sampai pembukaan sekolah ini bisa menimbulkan klaster baru. Maka saya berharap sama-sama kita harus menjaga komitmen yang diambil untuk membuka sekolah ini,” pintanya.

Terakhir, Merlan menambahkan nantinya proses pembelajaran tatap muka ini akan dilakukan secara bergilaran dan juga terbatas.

“Yaitu dari mulai pukul 08.00 sampai jam 10.00 WITA, dan siswa yang masuk kelas juga per shift. Jadi dibagi dua misalnya 30 anak, 15 hari ini dan 15 nya lagi besok,” tandasnya.(Adv/Jar)

Baca berita kami lainnya di

Related posts

banner 468x60