Nelson Pomalingo Serahkan APD ke Puskesmas di Kabupaten Gorontalo

Bupati Gorontalo saat menyerahkan secara simbolis 42 APD untuk seluruh Puskesmas di Kabupaten Gorontalo, Senin (13/04/2020). (Foto : Tiwi)

Gorontalo menyerahkan 42 Alat Pelindung Diri () kepada seluruh puskesmas yang ada di Kabupaten Gorontalo. Penyerahan secara simbolis berlangsung Kantor Dinas Kesehatan Kabupaten Gorontalo. Senin, (13/04/2020).

Menurut mengatakan ekskalasi covid – 19 di gorontalo terus menunjukkan kenaikan. Meski demikian is mengaku bersyukur belum ada satu pun warga di Kabupaten Gorontalo terpapar virus mematikan itu.

“Maka ini yang harus di pertahankan. Oleh karena itu melihat ekskalasi yang ada maka yang paling penting adalah orang yang ada di garda terdepan yaitu teman – teman para puskesmas,  dokter, tenaga medis” Urainya.

Read More
banner 300x250

Selain menyerahkan ke puskesmas Nelson mengatakan pihaknya juga menyerahkan APD standar hasil produksi dinas Nakertrans dengan jumalah 2 set setiap satker.

“ Saya memahami yang kami berikan ini masih terbatas, dengan keterbatasan yang ada saya minta ini bisa digunakan tepat sasaran, kedua saya minta para medis selalu menjaga keselamatan diri dan untuk para wartawan jangan hanya menyampaikan informasi (memberitakan) tetapi juga memberi pencerahan, memberi semangat kepada masyarakat yang panik dengan adanya covid-19 ini” Jelasnya.

Di tempat yang sama Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Gorontalo Roni Sampir juga menambahkan APD yang disiapkan sekitar 200 set namun baru 42 set yang dibagikan ke seluruh puskesmas di Kabupaten Gorontalo.

“ APD yang ada terdiri dari baju pelindung (hasmat), sepatu, kacamata, helm ( pelindung muka ). Dan untuk puskesmas itu sekitar 120 set, dan 80 set untuk PSC tim rujukan rumah sakit”Ujarnya.(Adv/KT09)

 

Baca berita kami lainnya di

Related posts

banner 468x60