Kwarcab Pramuka Pohuwato Gelar Vaksinasi Anak, Ada Hadiah Seragam sekolah

Kwarcab Pramuka Pohuwato
Ketua Kwarcab Gerakan Pramuka Pohuwato Nasir Giasi, Foto: istimewa

Pojok6.id (Pohuwato) – Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Kabupaten Pohuwato menggelar vaksinasi anak tingkat siaga dan penggalang, usia 6 sampai 15 tahun, Sabtu (05/02/2022). Pelaksanaan vaksinasi di sekretariat kwarcab.

Ketua Kwarcab Pohuwato, , menargetkan sedikitnya 500 anak di vaksinasi dalam pelaksanaan itu. Tujuan vaksinasi bagi anak disebut bentuk bela negara.

“Bela negara bukan berarti mengangkat senjata, akan tetapi ketika negara membutuhkan kita semua kita harus siap. Saat ini wujud dari bela negara dengan memerangi covid secara bersama sama, yang salah satunya langkahnya dengan melakukan gerakan vaksinasi,” kata Nasir Giasi.

Read More
banner 300x250

Panitia pelaksana menyediakan seragam sekolah, bagi anak usai diberikan vaksin. Bagi orang tua, panitia menyediakan sembako, seperti beras yang diharapkan membantu kebutuhan sehari-hari keluarga.

Gelaran itu rencananya akan dilaksanakan selama dua hari. Nasir berharap, gerai vaksinasi di sekretariat pramuka dapat dimaksimalkan oleh para orang tua siswa.

“Semoga generasi muda Kabupaten Pohuwato, tetap sehat dibawah lindungan Allah SWT,” Imbuh Nasir. (Adv/Nal)

Baca berita kami lainnya di

Related posts

banner 468x60