Kasus Pengeroyokan di Hulawa Berakhir Damai

Kasat Reskrim Polres Pohuwato, Iptu Faisal Ariyoga Anastasius Harianja (foto: Istimewa)

Pojok6.id () – Kasat Reskrim Polres Pohuwato, Iptu Faisal Ariyoga Anastasius Harianja, menginformasikan kabar terbaru soal peristiwa penganiayaan dua warga di Desa Hulawa, Thalib Bakari (58) dan Iwan Bakari (32), Rabu (15/11/2023) lalu.

“Alhamdullilah, kasus itu sudah berakhir, berdamai,” Kata Iptu Faisal Ariyoga Anastasius Harianja, Selasa (21/11/2023).

Faisal menuturkan, korban dan pelaku telah sepakat menyelesaikan persoalan itu secara kekeluargaan. Dengan demikian tidak ada lagi persoalan diantara kedua belah pihak.

Read More
banner 300x250

“Laporannya sudah masuk, nantinya kita akan gelar perkaranya, karena kasus itu sudah berakhir damai,” Jelas Faisal

Sebelumnya, diberitakan bahwa kejadian pengeroyokan yang terjadi di wilayah konsesi PT Merdeka Copper Gold lalu itu, diduga dilakukan oknum polisi.

Faisal, tidak menjelaskan secara rinci kronologis peristiwa, namun keterangan Kapolda Gorontalo Irjen Pol Angesta Romano Yoyol di media beberapa waktu lalu menyebut, pangkal persoalannya yaitu kesalahpahaman.

Baca berita kami lainnya di

Related posts

banner 468x60