Bapemperda DPRD Pohuwato Bahas 6 Ranperda di Tahun 2022

Bapemperda DPRD Pohuwato
Ketua Bapemperda DPRD Pohuwato, Otan Mamu saat rapat bersama anggota Bapemperda, Selasa 17 Mei 2022 (Foto : Zainal)

Pojok6.id (Pohuwato) – Ketua Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda) DPRD Pohuwato, Otan Mamu menyampaikan bahwa pihaknya akan membahas 6 Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) pada tahun ini. Hal itu disampaikan Otan usai rapat Bapemperda Pohuwato, Selasa (17/5/2022).

“Ada 6 Ranperda yang akan dibahas tahun ini. Ranperda adat, nama-nama jalan, Ranperda izin bangunan dan Ranperda Ketenagakerjaan. Kemudian ada dua usulan pemerintah. Ini yang jadi kesepakatan kita bersama,” Kata Ketua , Otan Mamu, Selasa (17/5/2022).

Dijelaskan bahwa dari 6 Ranperda tersebut, 2 diantaranya merupakan kelanjutan pembahasan Ranperda tahun 2021. Ranperda tersebut diantaranya Ranperda penamaan jalan dan Ranperda adat. Menurutnya untuk melahirkan kedua Ranperda tersebut memerlukan waktu konsultasi yang tidak singkat. Sedangkan untuk 4 Ranperda lainnya masih Otan, merupakan Propemperda tahun 2022.

Read More
banner 300x250

“2 ranperda Adat sama penamaan jalan dari tahun lalu yang belum selesai. Masalah jalan ini harus konsultasi ke ahli waris. Kalau usulan pemerintah daerah itu, Perda nomor 6 tahun 2018 tentang perubahan perangkat daerah, yang kedua tentang pengelolaan keuangan daerah,” Terangnya.

Lebih lanjut, Otan mengomentari soal penyelenggaraan pemilihan kepala desa (Pilkades) serentak pada tahun 2022. Ia mengatakan dalam waktu dekat pihaknya akan mengundang Dinas terkait dalam rapat dengar pendapat. Pihaknya akan mempertanyakan soal kesiapan pelaksanaan Pilkades pada tahun ini.

“Kalau kemarin mereka menyatakan sudah siap. Ternyata regulasinya belum siap. Makannya besok kita akan undangan Dinas teknis untuk menjelaskan itu,” Pungkasnya. (Nal).

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60

Related posts

banner 468x60