AMMPD Deklarasi Tolak Politisasi Agama

Aksi unjuk rasa AMMPD tolak politisasi agama, Kamis (30/8). Foto : istimewa

Gorontalo – Aliansi Mahasiswa Masyarakat Peduli Demokrasi (AMMPD) Gorontalo mendeklarasikan diri menolak segala bentuk politisasi isu sara didalam menghadapi Pemilu 2019 mendatang.

Dalam aksi deklarasi tersebut AMMPD membentangkan spanduk bertuliskan “Aliansi Masyarakat dan Mahasiswa Menolak Politisasi Bernuansa Sara dan Kampanye Hitam yang Memecah Belah Persatuan Bangsa”.

“Aksi ini timbul karena adanya kegelisahan dimasyarakat yang diakibatkan oleh oknum-oknum tertentu yang membawa gerakan politik, namun terkesan mengadudompa antara satu kelompok dengan kelompok lainya,” kata Taufik Buhungo.

Read More
banner 300x250

Kampanye damai bukan hanya sekedar slogan yang diucapkan, tetapi menjadi syarat utama demi menjaga keutuhan NKRI, terutama kerukunan masyarakat di Gorontalo.

Pihaknya berharap setiap bakal calon legislatif atau tim sukses pasangan calon presiden dan wakil presiden untuk tidak menyebarkan berita hoax serta money politik.

“Kami menghimbau kepada para caleg untuk tidak menyebarkan berita bohong, sampaikanlah visi dan misi demi meraih simpati masyarakat,” tegasnya.

Lewat gerakan aksi tersebut mereka berharap agar pelaksanaan Pemilu 2019 mendatang dapat berlangsung dalam keadaan aman dan tertib tanpa ada konflik ditengah masyarakat terutama isu SARA. (idj)

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60

Related posts

banner 468x60