Warga Limboto Barat Nilai Paslon Roni – Adnan Mampu Pimpin Kabupaten Gorontalo Lebih Baik

Deklarasi Roni - Adnan di Kecamatan Limboto Barat. Foto Istimewa

Pojok6.id (Limboto) – Salah satu tokoh masyarakat Kecamatan Limboto Barat, Endi Nakii, menilai pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Gorontalo, Roni Sampir dan Adnan Entengo bisa memimpin Kabupaten Gorontalo agar lebih baik lagi kedepan.

Dimana kata Endi, bahwa Roni Sampir dan Adnan Entengo merupakan pemimpin yang memiliki kecerdasan intelektual, emosional, serta spiritual.

Pernyataan tersebut ia sampaikan pada deklarasi dan sosialisasi, yang diisi dengan sesi tanya jawab untuk memberikan ruang bagi masyarakat, dalam mengutarakan aspirasi dan harapan mereka kepada pasangan calon Roni-Adnan, Minggu (15/09/2024).

Read More
banner 300x250

“Kami percaya, dengan ketiga kecerdasan ini, Roni Sampir dan Adnan Entengo mampu memimpin Kabupaten Gorontalo dengan bijaksana dan penuh integritas,” ungkap Endi Nakii.

Menanggapi pernyataan itu, Roni Sampir, mengungkapkan komitmennya untuk membangun Gorontalo dengan visi dan misi yang berfokus pada kesejahteraan masyarakat, untuk lima tahun kedepan.

“Kami hadir dengan gagasan yang membangun, dan yang terpenting adalah mewujudkan Gorontalo yang lebih baik, berlandaskan semangat kebersamaan dan gotong royong,” kata Roni

Sementara itu, Adnan Entengo juga menyampaikan pandangannya mengenai pentingnya kerja sama, antara pemerintah dan masyarakat dalam mencapai tujuan pembangunan yang berkelanjutan.

“Kami siap melayani, bekerja, dan mendengarkan aspirasi seluruh warga Gorontalo. Kebersamaan kita adalah kunci untuk menuju Kabupaten Gorontalo yang lebih baik,” ujar Adnan.

Selain menyampaikan visi dan misi, pasangan calon Roni-Adnan juga menerima dan membuka ruang kepada masyarakat untuk mengingatkan mereka, baik secara langsung maupun tidak langsung, terkait program-program unggulan yang disampaikan selama deklarasi.

“Semua yang bapak dan ibu sampaikan hari ini, itu semua kami tampung dan kami berkomitmen terhadap hal itu. Dan apabila kami mulai lupa, maka ingatkan kami kembali secara langsung maupun tidak langsung, dengan mencatat nomor telfon yang telah kami sampaikan, nomor telfon itu dikhususkan untuk bapak dan ibu sekalian,” tutup Roni-Adnan.

Baca berita kami lainnya di

Related posts

banner 468x60