Terima Penghargaan Adhikarya Bhakti Nusa, Fikram : Ini Bagian Motivasi

Fikram Salilama
Ketua Koni Provinsi Gorontalo, Fikram Salilama (Kiri) saat menerima penghargaan dari Direktur Tripestasi Indonesia, Willy Kojo (Kanan). (Foto: Alan)

Pojok6.id (Gorontalo) – Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Gorontalo, Fikram Salilama menerima penghargaan Adhikarya Bhakri Nusa dari Triprestasi Indonesia. Diungkapkanya bahwa penghargaan ini menjadi bagian motivasi, untuk bekerja dengan lebih baik lagi ke depan.

Penghargaan Adhikarya Bhakti Nusa ini diberikan, karena dinilai menjadi wakil rakyat berprestasi, pejuang aspirasi, dan tokoh olahraga terbaik se-Indonesia tahun 2022.

“Saya tidak menyangka akan mendapatkan penghargaan ini, secara pribadi saya bangga dan ucapan terima kasih kepada Tripestasi Indonesia” Ungkap Fikram saat diwawancara usai menerima penghargaan tersebut, di Hotel Grand Q Kota Gorontalo, Selasa (25/1/2022).

Read More
banner 300x250

Selaku Anggota , Fikram menyampaikan bahwa selama ini dirinya hanya fokus melayani masyarakat, meningkatkan pembinaan dan prestasi olahraga di Gorontalo, tanpa memikirkan penghargaan apapun.

“Penghargaan ini semata-mata saya persembahkan untuk masyarakat Provinsi Gorontalo, dan saya tekadkan terutama di tahun 2028 Gorontalo harus menjadi tuan rumah PON,” jelasnya.

Di lokasi yang sama, Direktur Lembaga Triprestasi Indonesia, Willy Kojo, mengatakan bahwa penghargaan yang diberikan sama sekali tidak ada campur tangan pihak lain di luar lembaga.

“Kita sudah melakukan pemantauan dan penilaian terhadap dedikasi Fikram Salilama, dan penilaian yang ada benar-benar independen yang rutin dilaksanakan tiap tahun,” pungkasnya. (adv/Lan)

Baca berita kami lainnya di

Related posts

banner 468x60