Pemkab Gorut Terus Optimalkan Persiapan Festival Pesona Saronde 2022

Festival Pesona Saronde
Plt. Bupati Gorontalo Utara, Thariq Modanggu. (Foto ; Istimewa)

Pojok6.id (Gorut) – Demi lancarnya event tahunan Festival Saronde, Pemerintah Kabupaten terus lakukan maksimalisasi persiapan.

Hal tersebut dilakukan dengan dipastikannya rundown acara tahun 2022. Dan hampir seluruh instansi yang berkaitan turut andil dalam maksimalisasi tersebut.

“Kita memastikan rundown acara yang berkaitan dengan waktu, transportasi, karena ini di Saronde. Serta apa saja agendanya, itu kita pastikan. Termasuk koordinasi dengan instansi-instansi seperti Basarnas, Angkatan Laut untuk pengamanan dan lain sebagainya itu kita persiapkan,” ungkap Plt. Bupati Gorontalo Utara, , Sabtu (4/6/2022).

Read More
banner 300x250

Apalagi kata Thariq, Festival Pesona Saronde 2022 juga akan dihadiri oleh orang-orang penting seperti Badan Kerjasama Utara-Utara (BKSU).

Terakhir dirinya berharap segala sesuatu yang berkaitan dengan akomodasi dan para penanggung jawab kegiatan harus siap.

“Makanya kita juga memastikan seluruh akomodasi harus safe, keamanannya kemudian penanggung jawabnya juga jelas dan acara-acara disana juga jelas,” pungkasnya. (Adv/suk)

Baca berita kami lainnya di

Related posts

banner 468x60