Pemkab Gorontalo Sepakati Tanggal Pelaksanaaan Moloopu Bupati Dan Wabup Terpilih

Pelaksanaaan
Rapat pembahasan persiapan upacara adat "Moloopu" kepada Bupati dan Wakil Bupati Gorontalo terpilih 2021 - 2026 di Ruang Madani Kantor Bupati Gorontalo. Selasa,(23/2/2021). (Foto : Istimewa)

LIMBOTO – Pemerintah Kabupaten Gorontalo telah menyepakati pelaksanaan persiapan upacara “Moloopu” kepada dan Gorontalo terpilih 2021 -2026 pada Minggu, 28 Februari 2021.

Kesepatakan itu di disampaikan pada rapat pembahasan persiapan upacara adat “Moloopu” kepada Bupati dan Wakil Bupati Gorontalo terpilih 2021 – 2026 di Ruang Madani Kantor Bupati Gorontalo. Selasa,(23/2/2021).

” Pelaksanaan acara adat moloopu ini akan dilaksanakan jika tanggal 26 maka kami sudah menyepakati pelaksanaan acara adat tanggal 28 dimana waktu pagi untuk Bupati dan dilanjutkan untuk Wakil Bupati,”Ungkap Astri Tuna selaku Asisten I

Read More
banner 300x250

Astri mengungkapkan bahwa acara adat ini suatu kewajiban bagi bupati dan wakil bupati gorontalo terpilih yang pada saat pelantikan dan pengambilan sumpah dan akan dibarengi dengan secara adat.

“Bupati dan Wakil Bupati ni akan dilaksanakan adat moloopu. Dimana bupati dan wakil bupati ini akan turun dari rumah pribadi kemudian menuju kerumah dinas,”Ujarnya

Kemudian Astri menambahkan setelah kegiatan itu akan dilanjutkan dengan kunjungan ke Kecamatan dalam kaitan acara yang sama tetapi kali ini untuk acara adat mopotilolo. Sebab, menurutnya wakil bupati merupakan pejabat yang baru saja menjadi wakil bupati.

“Proses pengaturannya sama dengan kemarin tetapi kali ini harus menerapkan protokol kesehatan untuk menghindari kerumunan. Apalagi dalam pelaksanaan kegiatan ini euforia keluarga itu sangat tinggi maka kita harus menerapkan prokes,”Tutupnya. (Tiw)

Baca berita kami lainnya di

Related posts

banner 468x60