Nelson Pomalingo Ikuti Latihan Menembak, Danrem: Nelson The Best Sniper

Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo, saat mengikuti latihan menembak bersama Danrem 133 Nani Wartabone dan jajaran Forkopimda, Kamis (17/1). Foto : Dok.Humas

Limboto – Berbagai cara bisa dilakukan untuk menjaga tali silaturahmi bersama kerabat. Salah satunya seperti yang dilakukan oleh Bupati Gorontalo , yang menggelar silaturahmi bersama Danrem 133 Nani Wartabone, Kolonel Czi Arnold AP Ritiauw dengan latihan menembak.

Bupati Nelson didampingi sejumlah OPD mengikuti latihan menembak, Kamis (17/1/2019), bersama Danrem 133 Nani Wartabone, Kapolres Gorontalo, Dandim 1304, Dansat Brimob, Danki B, di halaman lapangan tembak Yonif 713.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Nelson menggunakan kostum laksana tentara dengan gaya memegang senjata dan membidik sasaran bagai penembak ulung. Hal tersebut terbukti saat dirinya melepaskan tembakan dan mengenai sasaran.

Read More
banner 300x250

“Bukan sasaran tembakan itu yang menjadi tujuan saya, melaikan silaturahim diantara sesama forkopimda. Dan ini menjadi bagian terpenting sebagai aparatur negara maupun masyarakat sipil, adalah wajib mengetahui konteks bela negara yang sesungguhnya,” kata Nelson.

Dalam kesempatan yang sama, Danrem 133 Nani Wartabone Kolonel Czi Arnold AP Ritiaw memberikan pujian dan apresiasi kepada Bupati Nelson dalam menembak.

“Prof Nelson sebagai The Best Sniper (penembak jitu). Dari point yang diperoleh pak bupati dalam latihan ini sudah mencapai target yang ditentukan, yakni 88 point dari hasil bidikan 10 kali tembakan. Sedangkan nilai maksimal yang ditargetkan dalam latihan menembak 85 point,” Kata Danrem dihadapan Bupati Nelson seusai latihan tersebut.

Rencananya, Bupati akan melaksanakan latihan menembak di salah satu lokasi destinasi wisata, yakni pohon pinus Desa Dulamayo Selatan. (rls/idj)

Baca berita kami lainnya di

Related posts

banner 468x60