Nasir Giasi Harap Persoalan Minyak Goreng Segera Dicarikan Solusi

Nasir Giasi
Ketua DPRD Pohuwato, Nasir Giasi. Foto: Zainal

Pojok6.id (DPRD) – Ketua DPRD Pohuwato Nasir Giasi, menanggapi serius persolaan kelangkaan di Pohuwato. Ia berharap pemerintah segera mencarikan solusi atas situasi tersebut.

Nasir menyampaikan itu usai menggelar Rapat Paripurna di gedung DPRD, Selasa (22/3/2022). Ia menuturkan bahwa, beberapa langkah yang dapat dilakukan pemerintah, misalnya dengan sidak di pasar-pasar tradisional, pertokoan termasuk gudang pabrik minyak goreng di Desa Maleo.

“Harus ada langkah-langkah, dilakukan sidak, jangan ada penimbunan dan sebagainya, ada operasi pasar untuk kemudian dilakukan pemerintah daerah,” Ketua .

Read More
banner 300x250

Ia mengungkapkan dalam waktu dekat ini pihaknya telah menjadwalkan kunjungan sidak dibeberapa tempat, mengecek ketersediaan stok minyak goreng di pasaran. Persoalan itu kata dia harus segera teratasi sebelum masuk bulan suci Ramadan.

“Persoalan minyak goreng kita tidak boleh pasrah dengan isu nasional. Kalau pemerintah daerah bisa turun sama-sama dengan DPRD, melakukan sidak gabungan bersama satpol PP untuk memastikan ketersediaan minyak goreng di Pohuwato,” lanjutnya.

Dia menambahkan, kondisi kelangkaan minyak goreng di Pohuwato sangat ironis terjadi. Mengingat daerah ini sebagai penghasil kelapa yang cukup besar. Apalagi daerah Pohuwato memiliki pabrik yang memproduksi minyak goreng.

“Cukup ironis daerah penghasil minyak tapi mengalami kelangkaan minyak goreng,” pungkasnya. (Adv/Nal)

Baca berita kami lainnya di

Related posts

banner 468x60