Laksanakan Reses, Aleg Dekot Gorontalo Tinjau Jalan dan Saluran di Sipatana

Reses Anggota DPRD Kota Gorontalo saat meninjau Jalan Batang Hari di Kelurahan Bulotadaa, Kecamatan Sipatana. (Foto: Ryan)

Pojok6.id (DPRD) – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Daerah Pemilihan (Dapil) III Kota Gorontalo melaksanakan Reses Masa Sidang Kedua Tahun 2024, Selasa (30/1/2024) di Kecamatan Sipatana, Kota Gorontalo.

“Alhamdulillah hari ini kita telah meninjau sejumlah proyek infrastruktur yang telah kita perjuangkan di tahun sebelumnya. Baik itu infrastruktur Jalan maupun Saluran yang ada di Kecamatan Sipatana,” ungkap Anggota , Lenny Ontalu.

Ia menjelaskan bahwa masing-masing lokasi yang ditinjau dalam reses, pertama lokasi di Jalan Ternate atau Jalan Poigar, Kelurahan Molosipat U. Tepatnya di perempat sekolah MTs Negeri 1 Kota Gorontalo.

Read More
banner 300x250

“Di situ sudah beberapa kali kita tinjau, dan alhamdulillah saat kita tinjau kembali, itu jalan dan salurannya sudah diperbaiki. Sehingga InsyaAllah sudah tidak ada lagi genangan atau air hujan yang tertampung di jalan tersebut,” jelasnya.

Masih di Kecamatan Sipatana, lanjut Lenny, pihaknya kemudian bergeser meninjau kondisi Jalan Batang Hari, yang berada di Kelurahan Bulotadaa. Dimana kondisi jalan tersebut masih bergelombang, dan sering tergenang air.

“Kita juga menghadirkan dinas terkait, dalam hal ini yaitu Dinas PU. Sehingga melalui reses ini, kita berharap aspirasi-aspirasi ataupun keluhan dari masyarakat itu bisa segera kita akomodir dan perjuangkan bersama-sama di DPRD,” pungkasnya. (Adv)

Baca berita kami lainnya di

Related posts

banner 468x60