Lagu “Ternate KotaKu” Milik Jam Band Kini Hadir di Platform Musik Digital

Ternate KotaKu
Jam Band. Foto: istimewa

Pojok6.id () – Lagu “Ternate KotaKu” milik asal Ternate, Maluku Utara, kini sudah bisa dinikmati di berbagai platform digital, seperti Spotify, Joox, iTunes music dan lainnya.

Hal tersebut diumumkan oleh Jam Band, melalui akun Fanpage resmi mereka @officialjamband pada Kamis (10/2/2022).

“Alhamdulillah, lagu sudah bisa didengarkan di berbagai Music Platform digital seperti Spotify, Joox, Ttunes Music dll. Itu artinya kita bisa gunakan lagu Ternate Kotaku sebagai bagian dari konten media sosial kita baik di instagram maupun facebook,” tulis Jam band dalam postingan mereka.

Read More
banner 300x250

Lagu “Ternate KotaKu” sendiri dirilis pada 30 Juni 2019, dan menjadi lagu resmi Indonesia Creative Cities Festival (ICCF) yang digagas oleh Indonesia Creative Cities Network (ICCN) dan Jaringan Komunitas Ternate (Jarkot), didukung oleh Badan Ekonomi Kreatif (BEKRAF), Pemkot Ternate, dan Pemprov , saat Kota Ternate menjadi tuan rumah gelaran tersebut pada 2-7 September 2019 lalu.

Lagu yang ditulis oleh Enol R. Harry, Fajar Feroni dan Reza itu, diproduksi oleh Diskominfo Ternate Studio.

Jam band merupakan grup musik bergenre power pop asal Kota Ternate, Maluku Utara, yang didirkan pada tahun 2012, beranggotakan Fajar Feroni (vocal&gitar), Reza (lead gitar), Irfan (bass), Vikry (synth) dan Dhana (drum).

Jam band dalam postingan mereka berharap, lagu Ternate KotaKu bisa jadi Antem penyemangat seluruh elemen untuk terus berkarya, berinovasi dan bersinergi membangun Kota Ternate.

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60

Related posts

banner 468x60