Ketum Atal S. Depari Lantik Pengurus PWI Gorontalo Periode 2023-2028

Ketua Umum Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat, Atal S. Depari saat melakukan prosesi pelantikan pengurus PWI Gorontalo Periode 2023-2028. (Foto: Ryan)

Pojok6.id (Gorontalo) – Ketua Umum (PWI) Pusat, Atal S. Depari, resmi melantik Pengurus Periode 2023-2028, Selasa (24/1/2023), di Aula Gedung Rektorat Lantai IV Universitas Negeri Gorontalo (UNG).

Dalam sambutannya, Atal menyampaikan selamat kepada pengurus PWI Gorontalo yang telah dilantik. Serta ia juga memberikan apresiasi, kepada peserta Konferprov PWI Gorontalo yang sangat antusias, sehingga kegiatan tersebut berjalan dengan sukses, lancar dan aman.

“Semua peserta yang hadir ini, ternyata merupakan pengurus PWI Gorontalo. Jadi, kita merayakan pelantikan pengurus PWI Gorontalo ini, dari kita untuk kita, dan untuk masyarakat,” ucap Atal.

Read More
banner 300x250

Dengan terpilihnya Fadli Poli sebagai Ketua PWI Gorontalo, dan Haris Zakaria sebagai Ketua Dewan Kehormatan, lanjut Atal, ini merupakan formasi yang sangat baik. Sehingga ia berpesan kepada pengurus PWI Gorontalo, untuk dapat menerapkan nilai-nilai, yang tercantum di dalam kode etik wartawan/jurnalistik.

“Pekerjaan kita itu memang resikonya lebih banyak masalahnya di kode etik. Terkadang mudah sekali kita mengucapkannya, tetapi disitulah banyak sekali kelemahan kita, terkait dengan kode etik wartawan/jurnalistik,” tuturnya.

Selain itu, Atal juga menyampaikan terimakasih kepada UNG, khususnya Rektor UNG, yang telah memfasilitasi pelaksanaan kegiatan PWI Gorontalo. Mulai dari Konferensi Provinsi (Konferprov) hingga Pelantikan Pengurus PWI Gorontalo yang baru.

“Dukungan seperti ini sangat luar biasa. Sehingga kita berharap, semoga kedepannya PWI Gorontalo akan terus berkembang, dan semakin lebih maju,” harapnya.

Pengukuhan Pengurus PWI Gorontalo sendiri, telah diawali dengan pelaksanaan Konferprov PWI Gorontalo. Dimana dalam Konferprov tersebut dilakukan pemilihan/voting secara tertutup kepada dua kandidat, yakni, Fadli Poli dan Muhammad Yusuf Aulia Arifuddin. Dari 15 voters, Fadli Poli meraih 11 suara dan Andi Aulia Arifudin mendapatkan 4 suara.

Pelantikan pengurus baru PWI Gorontalo periode 2023-2028 tersebut, turut dihadiri oleh Anggota DPR RI Idah Syahidah, Ketua Umum PWI Pusat , Ketua Bidang Organisasi PWI Pusat, Zulkifli Gani Ottoh, Mantan Ketua PWI yang juga Kepala Stasiun RRI Gorontalo, Azhari Bahriawan dan para jurnalis se-Gorontalo.

Baca berita kami lainnya di

Related posts

banner 468x60