Stok Daging Sapi di Gorut Tetap Aman Meski Pasok ke Kalimantan

Sih Rumanti Sukaedi, Sekretaris Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Gorut. (Foto : Fajar)

Pojok6.id (Gorut) – Meski menjadi pemasok di dua kota besar yang berada di pulau , kebutuhan daging sapi di Gorontalo Utara dipastikan tetap aman. Hal itu mengacu pada capaian populasi ternak sapi di daerah itu dibanding persentase kebutuhan di pulau Kalimantan.

“Jumlah populasi sapi di Gorut itu mencapai 32 ribu ekor sedangkan yang kita kirim ke Tarakan dan Balikpapan itu hanya 5 persen dari populasi yang ada. Itu pun yang kita kirim ke sana hanya sapi jantan yang berusia 2 tahun ke atas,” jelas Sih Rumanti Sukaedi, Sekretaris Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Gorut, Selasa (29/6/2021).

Dirinya pun memastikan bahwa pengiriman ternak sapi tidak akan berpengaruh pada kebutuhan daging sapi di Gorontalo Utara.

Read More
banner 300x250

“Jadi untuk kebutuhan daging sapi di Gorut itu masih dapat mencukupi,” katanya.

Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa produksi daging sapi Gorontalo Utara di tahun 2020 itu sebanyak 495 ton sedangkan untuk kebutuhan per tahunnya hanya 254 ton.

“Jadi masih ada surplus 241 Ton, dengan kebutuhan perkapita 2 kg pertahun atau 5 gram per hari,” pungkasnya.(Adv/Jar)

Baca berita kami lainnya di

Related posts

banner 468x60