Pojok6.id (DPRD) – DPRD Pohuwato menjadwalkan rapat dengar pendapat (RDP) bersama PT Inti Global Laksana (IGL) Kecamatan Popayato, Senin, 2 Oktober 2023. RDP tersebut rencananya akan mengundang Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Gorontalo dan sejumlah OPD dilingkungan Pemerintah Daerah Pohuwato.
Ketua Komisi III DPRD Pohuwato, Beni Nento, membenarkan informasi itu. Untuk diketahui, rapat dengar pendapat ini dilaksanakan gabungan Komisi I, II dan III DPRD Pohuwato.
“Sudah diagendakan, insya Alloh lancar,” Kata Beni Nento, Jumat, (29/9/2023).
Sekretaris Daerah Pohuwato, Badan Keuangan Pohuwato, Dinas Penanaman Modal, Dinas Pertanian, Dinas Lingkungan Hidup, Dinas Perindag akan dihadirkan.
DPRD juga mengundang PT. Bayan Tumbuh Lestari, PT. Biomasa Jaya Abadi, Badan Pertanahan Pohuwato, Kesatauan Pengelola Hutan Wilayah Barat dan LSM Labrak Pohuwato.