Dekranasda Kabuptan Gorontalo Diharapkan Berkolaborasi Lintas Sektor

Dekranasda Kabuptan Gorontalo
Proses Pelantikan Pengurus Dewan Kerajinan Nasional (Dekranasda) Kabupaten Gorontalo Periode 2021 - 2026 oleh Ketua Dekranasda Provinsi Gorontalo, Idah Syahidah Rusli Habibie bertempat di Gedung Kasmat Lahay. Senin,(11/10/2021). Foto: Tiwi

Pojok6.id (Limboto) – Pengurus Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Gorontalo, diharapkan agar bisa berkolaborasi dengan berbagai lintas sektor.

Lintas sektor yang dimaksud yaitu bisa berkolaborasi dengan Pemerintah Daerah, baik itu Dinas UKM dan Koperasi serta Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Gorontalo.

“Saya mengaharapkan seluruh pengurus Dekranasda untuk dapat berkomitmen memajukan organisasi ini, dan juga membangun kreatifitas dan daya saing pelaku usaha. Yang terpenting adalah meningkatkan kolaborasi lintas sektor,” ungkap Forry, saat memberikan sambutan pada kegiatan pelantikan Dekranasda Kabupaten Gorontalo Periode 2021 – 2026 di Gedung Kasmat Lahay Limboto, Senin,(11/10/2021).

Read More
banner 300x250

Forry juga menjelaskan, beberapa agenda yang telah dilaksanakan oleh Dekranasda Kabupaten Gorontalo sejak 2016 – 2021 hingga 2021 – 2026.

“Diantaranya melaksanakan pelatihan beberapa tenaga teknis anyaman dan kopiah dari bahan mitu, dengan nilai jual yang tinggi. Juga daur ulang yang selama ini kami laksanakan setiap bulan berjalan. Serta kompetisi kerajinan kompetitif gemilang, yang menghasilkan souvenir khas daerah Gorontalo dengan didesain berbagai bentuk Kerawang,” Ujarnya.

Sementara itu, Ketua Dekranasda Provinsi Gorontalo, Rusli Habibie menyampaikan bahwa apa yang di sampaikan oleh Ketua Dekranasda Kabgor, Forry Naway telah menunjukkan hasil yang maksimal.

“Terbukti banyak iven-iven yang dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Gorontalo, baik itu iven pameran produk maupun pameran di tingkat nasional pada saat sebelum pandemi,” pungkasnya. (Adv/Tiw)

Baca berita kami lainnya di

Related posts

banner 468x60