Gorontalo Utara – Bupati Gorontalo Utara Indra Yasin menjanjikan pihaknya akan segera melakukan pengaspalan, di jalan menuju pemukiman Komunitas Adat Terpencil (KAT). Hal ini disampaikan Bupati saat meninjau langsung lokasi persiapan kunjungan Menteri Sosial di Kabupaten Gorontalo Utara, di Desa Tanjung Karang.
Dalam kunjungannya ke sejumlah masyarakat yang berada di lokasi KAT yang berjumlah 45 KK, Rabu (12/12/2018), Bupati Indra Yasin didampingi Plt Asisten I Gorut Abdul Wahab Paudi, Danramil Kwandang dan sejumlah Pimpinan OPD.
Dalam kesempatan tersebut, Indra Yasin menyampaikan agenda Kementrian Sosial di Provinsi Gorontalo, khususnya di Kabupaten Gorut adalah untuk meresmikan pemanfaatan wilayah KAT, yang ada di Desa Tanjung Karang, Kecamatan Tomilito.
“Pemda Gorut masuk pada Kunjungan Etape V dalam kegiatan Kementerian Sosial RI yakni Lintas Batas Kesetiakawanan Sosial (LBKS), untuk meresmikan Pemanfaatan Rumah KAT yanga da di Desa Tanjung Karang. Untuk itu saya meninjau langsung kesiapannya,” kata Bupati.
Bupati dua periode tersebut juga menyikapi apa yang menjadi keluhan masyarakat di desa tersebut, terkait akses jalan menuju lokasi yang cukup berat untuk dilalui oleh kendaraan roda 4.
“Semoga tahun depan jalan menuju kawasan KAT bisa langsung dikerjakan, rencananya sepanjang 1,8 Km yang akan dikerjakan. Untuk itu saya minta doa dan dukungan masyarakat, agar rencana ini segera bisa terealisasi,” pungkasnya. (rls/idj)