Pojok6.id (Limboto) – Bupati Gorontalo, Nelson Pomalingo, menyampaikan pelaksanaan coaching clinic sebagai upaya untuk mencapai tujuan dan sasaran reformasi birokrasi, khususnya di Kabupaten Gorontalo.
Hal itu disampaikan Nelson, saat membuka kegiatan tersebut di ruang Meeting Samudera Pasai Lantai 5, Kantor Kementerian, PAN-RB, Senin (13/11/2023). Kegiatan itu akan berlangsung selama tiga hari kedepan.
“Reformasi birokrasi merupakan suatu langkah yang sangat strategis, dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik dan efisiensi penyelenggaraan pemerintahan. Reformasi ini bukan hanya sekadar tuntutan zaman, tetapi juga sebuah komitmen untuk memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat,” Kata Nelson.
Ia juga menyampaikan ucapan terima kasih, kepada pihak KemenPAN-RB yang telah berkenan menerima Pemerintah Kabupaten Gorontalo melaksanakan coaching clinic, sebagai upaya untuk mencapai tujuan dan sasaran reformasi birokrasi, khususnya di Kabupaten Gorontalo.
Oleh karena itu dalam menghadapi tantangan yang semakin kompleks, diperlukan SDM yang unggul, kreatif, dan mampu beradaptasi dengan cepat terhadap perubahan.
”Penguatan kapasitas tim bukan hanya sebatas peningkatan keterampilan teknis, melainkan juga penanaman nilai-nilai integritas, profesionalisme, dan semangat kerja sama,”ujarnya.
Ia pun mengajak kepada seluruh anggota tim untuk aktif mengikuti pelatihan, workshop, dan kegiatan pengembangan diri untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan sehingga semua dapat bekerja secara optimal dan memberikan hasil yang maksimal bagi masyarakat.
”Mari kita tetap menjaga semangat untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Reformasi birokrasi bukan hanya tentang perubahan struktural, tetapi juga tentang perubahan mindset dan budaya kerja. jadikan reformasi birokrasi sebagai momentum untuk memberikan kontribusi nyata bagi kemajuan daerah,”tandasnya. (Adv)