KWANDANG – Pemerintah Kabupaten Gorontalo Utara terus membenahi pembangunan daerah, mulai dari desa hingga pusat ibukota, tidak hanya pada bidang infrastruktur, tetapi meliputi berbagai bidang, misalnya bidang Pendidikan.
Hal itu disampaikan oleh Bupati Gorut, Indra Yasin usai peletakan batu pertama Jamban Sekolah SMP MiftahHulhuda Kwandang, Selasa (9/07/2019). Anggaran pembangunan sekolah berasal dari dana Alokasi Khusus anggaran tahun 2019.
“Kita sudah kenal sekolah ini sudah dari awal ” Ujar Indra
Indra Yasin yang juga sebagai dewan Pembina Yayasan SMP MiftaHulhuda mengatakan akan meneruskan apa yang telah dirintis oleh para pendahulu sekolah itu.
“Tujuan kita sama menjadikan anak – anak ini menjadi kader – kader bangsa. ” Kata Indra
Ia juga berharap kualitas pendidikan, fasilitas dan para pengajar disekolah tersebut terus ditingkatkan, terutama kebutuhan guru yang mengajar tidak mengalami kekurangan.
” Karena maju dan tidaknya suatu sekolah itu selain prasarananya harus juga di ikuti oleh tenaga – tenaga pengajar ” Ia memungkasi. (Adv-KT06)