Bupati Ajak Lestarikan Budaya dan Kesenian Tradisional

Bupati Indra YAsin saat menghadiri Festival Pesona Saronde. Foto : Dok. Humas

– Indonesia merupakan bangsa yang terdiri atas berbagai macam suku dan ras, serta dikenal dengan berbagai macam adat dan budaya. Dan untuk menunjang kunjungan wisatawan, kita sebagai warga negara wajib untuk melestarikannya.

Bupati Gorontalo Utara, meminta kepada seluruh masyarakat khususnya yang ada di Gorontalo Utara, untuk tetap menjaga dan melestarikan kesenian tradisional yang merupakan warisan budaya nenek moyang dulu.

Menurut Bupati, perkembangan teknologi saat ini menjadi salah satu faktor yang mendorong terjadinya degradasi budaya. “Untuk itu saya meminta kepada seluruh masyarakat untuk tetap menjaga dan melestarikan budaya serta kesenian tradisional. Hal bertujuan untuk menjadi filter budaya barat, yang akhir akhir ini mulai ditiru oleh masyarakat kita,” kata Indra.

Read More
banner 300x250

Bupati juga mengatakan, acara yang menampilkan berbagai atraksi budaya dan kesenian tradisional tidak hanya sebagai warisan leluhur, tapi bisa menjadi daya tarik tersendiri untuk menarik perhatian wisatawan untuk berkunjung.

“Kesenian tradisional seperti tarian, dana-dana, gambus tradisional dan berbagai jenis budaya Gorontalo, selain menjadi hiburan masyarakat juga dapat dijadikan sebagai alat pendukung pariwisata untuk menarik kunjungan wisatawan,” lanjutnya.

Untuk melestarikan budaya dan kesenian tradisional, kata Bupati, Pemerintah Kabupaten Gorontalo Utara secara rutin akan menggelar festival kesenian tradisional yang diikuti seluruh kecamatan. (rls/idj)

Baca berita kami lainnya di

Related posts

banner 468x60