BRI Gorontalo Gelar Upacara Sumpah Pemuda, Tekankan Peran Pemuda untuk Pembangunan Bangsa

Suasana pelaksanaan upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda oleh BRI Cabang Gorontalo Foto: Alif

Pojok6.id (Gorontalo) – Bank Rakyat Indonesia (BRI) Cabang Gorontalo menggelar upacara bendera, dalam rangka memperingati Hari ke-96 yang jatuh pada 28 Oktober 2024.

Upacara berlangsung khidmat di halaman Kantor BRI di Jalan Nani Wartabone, Kota Gorontalo, dan dipimpin langsung oleh Pemimpin Cabang , Ryan Kosasih Raharja, diikuti oleh seluruh jajaran manajemen dan Insan BriLiaN BRI KC Gorontalo.

Ryan Kosasih Raharja, dalam pidatonya yang membacakan sambutan dari Menteri Pemuda dan Olahraga, Ario Bimo Nandito Ariotedjo, mengingatkan akan pentingnya semangat Sumpah Pemuda yang dicetuskan pada 1928 untuk menjaga persatuan dan kesatuan bangsa di tengah keberagaman.

Read More
banner 300x250

“Peristiwa Sumpah Pemuda mengingatkan kita akan tekad dan kehendak kuat pemuda Indonesia untuk bersatu demi negara ini,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Ryan menyampaikan bahwa bulan peringatan Sumpah Pemuda tahun ini, menjadi kesempatan bagi pemuda untuk berperan aktif dalam agenda pembangunan nasional, khususnya dalam menyongsong Indonesia Emas 2045.

“Pada masa transisi pemerintahan ini, generasi muda kita harus lebih siap mengambil peran dalam pembangunan berkelanjutan untuk menciptakan Indonesia yang maju dan sejahtera,” tambah Ryan.

Olehnya, ia mendorong seluruh pihak, baik pemerintah daerah, masyarakat, maupun dunia usaha, untuk bersinergi mengembangkan potensi pemuda dalam berbagai sektor.

“Kami berharap agar semua pihak bisa bekerja sama mewujudkan ekosistem yang inovatif, sehingga generasi muda kita tumbuh sebagai pemuda berkarakter, berdaya saing, dan siap menghadapi tantangan global,” pungkasnya. (Adv)

Baca berita kami lainnya di

Related posts

banner 468x60