Wabup Hendra Apresiasi Festival Pasar Malam dan Lomba Fotografi

Pojok6.id (Limboto), Hendra S. Hemeto mengapresiasi kegiatan festival pasar malam sekaligus lomba yang dilaksanakan di Bukit Proja, Desa Pone, Kecamatan . Sabtu,(8/10/2022).

Menurutnya dengan kegiatan ini segala tujuan yang ingin dicapai dalam rangka menjaga hubungan kekerabatan dan kebersamaan antar masyarakat akan terwujud.

“Kegiatan ini dilaksanakan mulai malam ini hingga 15 Oktober dengan harapan kegiatan ini dapat terus terlaksana sehingga selain sebagai ajang silaturahmi juga dapat berkontribusi positif terhadap perekonomian masyarakat,” Ungkap Hendra

Read More
banner 300x250

Dan untuk lomba fotografi ia menjelaskan salah satu profesi yang sangat menjanjikan saat ini dan telah memiliki banyak manfaat.

“Fotografi ini bisa mengabadikan momen-momen berharga dan dapat berperan sebagai media yang dapat menceritakan sejarah karena fotografi dapat mengabadikan momen yang tidak dapat diulang kembali,”ujarnya

Oleh karena itu, ia sangat mendukung pelaksanaan lomba fotografi tersebut karena telah memiliki banyak manfaat. Apalagi menurutnya fotografi juga bisa meningkatkan kreativitas teknik fotografi yang merupakan salah satu untuk menghasilkan foto yang bagus.

“Namun saat ini masyarakat lebih senang mengeksplorasi diri sendiri dalam teknik pengambilan gambar tergantung dari selera masing-masing. Dengan demikian, fotografi dapat meningkatkan kreativitas masyarakat,” jelas Hendra. (adv)

Baca berita kami lainnya di

Related posts

banner 468x60