UNG Siapkan Labolatorium untuk Uji PCR Sampel Spesimen Covid-19

Rektor Universitas Negeri Gorontalo (UNG), Eduart Wolok saat ditemui awak media guna mengkonfirmasi terkait Labolatorium yang di miliki oleh UNG untuk bisa digunakan dalam pengujian PCR atau swab tes sampel specimen covid-19. Rabu, (15/04/2020). (Foto:Riski)

– Untuk membantu dalam penanganan Virus (Covid-19) Universitas Negeri (UNG) akan menyiapkan labolatorium pengujian PCR atau uji swab virus covid-19. Tes PCR (polymerase chain reaction) merupakan uji laboratorium spesimen untuk memastikan seseorang positif terjangkit corona atau tidak.

Menurut UNG, , penyiapan laboratorium itu untuk membantu Pemerintah Provinsi Gorontalo dalam penanganan covid-19. Laboratorium yang disiapkan berada di 4 yang terletak di Kabupaten Bone Bolango.

“Saat ini berdasarkan permintaan Pemerintah Provinsi Gorontalo kami sedang menyiapkan lab kami, lab UNG yang peralatannya sudah lengkap untuk menangani pengujian swab tes,” Kata Eduart Wolok saat di temui awak media pada Rabu, (15/04/2020).

Read More
banner 300x250

Ia  menjelaskan untuk peralatan labolatoriun UNG telah memiliki tiga mesin PCR (Polymerase Chain Reaction), untuk mendeteksi materi genetik spesifik yang terdapat di dalam virus. Balai Pengaws Obat dan Makanan Gorontalo pun telah meninjau peralatan yang ada dikampus itu.

“Selanjutnya kita sedang menunggu verifikasi dari tim kesehatan terkait dengan standarisasi labolatorium UNG” Imbuhnya.

Eduart juga mengungkapkan tenaga untuk Laboratorium UNG yang saat ini disiapkan adalah tenaga analis. Meski demikian, untuk kegiatan , UNG akan berkoordinasi dengan Pemerintah Provinsi Gorontalo.

“Dan, untuk sampel yang bisa diolah mesin PCR itu 1 kali running bisa 72 sampel dan 1 hari bisa 2 kali running.Kami berharap melalui kontribusi ini,UNG ingin terlibat aktif di dalam memerangi penyebaran dari wabah Covid-19,“ Urainya memungkasi. (Adv-KT08)

Baca berita kami lainnya di

Related posts

banner 468x60