UNG Gelar Uji Pengetahuan UKMPPG Bagi 1.320 Peserta

Pelaksanaan Uji Pengetahuan - Uji Kompetensi Mahasiswa Program Profesi Guru di Universitas Negeri Gorontalo. (Foto: Humas UNG)

Pojok6.id (UNG) (UNG) menyelenggarakan Uji Pengetahuan – Uji Kompetensi Mahasiswa Program Profesi Guru (UP-UKMPPG) Daring Berbasis Domisili PPG Dalam Jabatan Periode 4 Tahun 2023 bagi 1.320 peserta.

Ketua Panitia UP-UKMPPG UNG, Ella H. Tumaloto, mengungkapkan bahwa UNG adalah salah satu dari 12 Lembaga Pendidikan Tenaga Kependidikan (LPTK) yang mendapat kepercayaan untuk menggelar UP-UKMPPG.

“Sehingga untuk itu pelaksanaan UP-UKMPPG kali ini dilaksanakan di UNG, tepatnya di ruang sidang lantai IV gedung rektorat UNG,” ujar Ella.

Read More
banner 300x250

Pelaksanaan UP-UKMPPG sendiri, kata Ella, dibagi dalam tiga sesi. Dimana sesi pertama diikuti 440 peserta pada bidang studi PGSD, kemudian sesi kedua terdiri dari delapan bidang yang diikuti 440 peserta, dan sesi ketiga ada 33 bidang studi dengan 440 peserta.

“Kemudian pesertanya ini berasal dari Pulau Sumatera, Kalimantan, Maluku, Papua, Nusa Tenggara, dan Sulawesi,” pungkasnya. (Adv)

Baca berita kami lainnya di

Related posts

banner 468x60