Terkait Penyediaan Database, Thariq: OPD Belum Maksimal

OPD Belum Maksimal
Wakil Bupati Gorontalo Utara, Thariq Modanggu pada rapat koordinasi penanggulangan kemiskinan, di Kantor Bappeda. (foto.hms)

Gorontalo Utara, mengungkapkan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkup Pemerintah Kabupaten Gorontalo Utara belum maksimal, dalam hal penyediaan database untuk mengevaluasi program intervensi kemiskinan di masing-masing OPD.

Hal itu disampaikan Thariq dalam rapat Tim Koordinasi Penanggungan Kemiskinan Daerah (TKPKD), di Kantor Bappeda, Kamis (26/11/2020). Menurutnya ada dua hal yang dihasilkan pada rapat tersebut, yakni kesimpulan dan rekomendasi.

“Kesimpulan yang pertama OPD belum maksimal atau masih sangat minim dalam penyediaan database, bantuan dan penerima bantuan,” kata Thariq, dilansir dari gopos.id

Read More
banner 300x250

Thariq menambahkan, perlu meningkatkan lagi koordinasi data antara OPD dengan Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) yang masih sangat minim.

“Termasuk salah satu faktor yang membebani lambatnya pemasukan data. Karena harus dicantumkan di dalam tabel, nomor Kartu Tanda Penduduk (KTP), maka terjadi keterlambatan,” ungkapnya. (adv)

Baca berita kami lainnya di

Related posts

banner 468x60