Sambut Ustad Abdul Somad , Ribuan Masyarakat Hadiri Tabligh Akbar

Ustad Abdul Somad menyampaikan tausiah dihadapan ribuan masyarakat yang hadir dalam tabligh akbar di Sport Center Limboto, Kamis (27/12) malam. Foto : Dok.Humas

Limboto – Ribuan masyarakat hadir dalam yang dilaksanakan oleh Yayasan Al-Khairat. Masyarakat yang datang bukan hanya dari Kabupaten Gorontalo saja, namun juga berasal dari kabupaten dan kota lain, bahkan ada yang berasal dari luar Gorontalo.

Kedatangan ribuan masyarakat ini untuk melihat dan mendengarkan langsung ceramah yang disampaikan oleh . Masyarakat yang datang sejak sore hari, Kamis (27/12/2018), langsung memadati Sport Center Limboto, Kabupaten Gorontalo. Padahal ceramah dari Ustad Abdul SOmad baru akan dimulai setelah shalat Isya.

Bupati Gorontalo dalam sambutannya menyampaikan atas nama rakyat Kabupaten Gorontalo, mengucapkan selamat datang di daerah yang dikenal dengan Filosofi Adat Bersedikan Syara, Syara Bersendikan Kitabullah, yang sama halnya dengan kabupaten lain di Provinsi Gorontalo.

Read More
banner 300x250

“Kita mohon doa dari ustad. agar Kabupaten Gorontalo yang belum lama ini berulang tahun ke 345, menjadi daerah yang aman dan dijauhkan dari bencana,” kata Bupati Nelson.

Nelson juga menjelaskan, bahwa dalam membangun Kabupaten Gorontalo berlandaskan pada tiga pilar, yakni ilmu, agama dan budaya. “Semoga dengan kehadiran Ustad Abdul Somad di Kabupaten Gorontalo, dapat membawa berkah dan pedoman bagi kita semua dalam kehidupan pemerintah dan masyarakat,” lanjutnya.

Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo bersama Ustad Abdul Somad dalam acara Tabligh Akbar yang digelar oleh Yayasan Al-Khairat, di Sport Center Limboto, Kamis (27/12). Foto : Dok.Humas

Sementara itu, Ustad Abdul Somad (UAS) dalam tauziahnya mengajak seluruh umat muslim yang hadir pada tablig akbar untuk senantiasa memperbanyak Shalawat Kepada Nabi Muhammad SAW.

“Kita senantiasa memanjatkan shalwat salam kepada Nabi Muhammad SAW, tetap istiqamah di jalan Allah, serta mengajak warga untuk selalu mendidik anak-anak sesuai tuntunan Al Quran,” kata UAS.

UAS juga menyampaikan kepada masyarakat yang hadir, agar dalam menjalani kehidupan sehari-hari jangan sombong dengan apa yang dimiliki di dunia, karena semua hanya titipan Allah SWT.

“Selama kita hidup di dunia dan apabilah kita sudah meninggal dunia, semua harta yang kita miliki tidak akan dibawah mati. Oleh karena itu perbanyaklah beramal selama hidup, karena dengan amal ini nantinya akan membantu kita pada saat berada di akhirat nanti,” lanjutnya.

Diakhir tauziah, UAS menyampaikan dalam rangka menyambut malam tahun baru nanti, dirayakan dengan melakukan zikir bersama di mesjid- masjid agar di tahun berikutnya kita diberikan keselamatan dan kehidupan yang sejahtera serta kedamaian baik di dunia maupun di akhirat. (rls/idj)

Baca berita kami lainnya di

Related posts

banner 468x60