PKK Kabgor Sosialisasikan Pembekalan Fasilitator Ketahanan Keluarga Anti Narkoba dan Gerakan Menanam

Ketua TP. PKK Kabupaten Gorontalo Fory Naway Bersama PKK Kecamatan pada sosialisasi. Foto Istimewa

Pojok6.id (Limboto) – Dalam upaya memperkuat ketahanan keluarga dan menjaga generasi muda dan masyarakat umum dari bahaya narkoba, TP. PKK Kabupaten Gorontalo menggelar kegiatan sosialisasi fasilitator ketahanan keluarga anti narkoba.

Kegiatan yang akan menyasar diseluruh wilayah kecamatan ini, dirangkaikan dengan program PKK melalui gerakan pemanfaatan lahan pekarangan dengan menanam barito, sayur – sayuran serta kacang-kacangan yang telah dimulai dari wilayah Bolihohuto CS, yakni Asaparaga, Tolangohula, Boliyohuto, Motilango, Rabu (21/5/2024).

Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Gorontalo, Fory Naway, mengatakan bahwa pembekalan fasilitator ketahanan keluarga sebagai tindak lanjut program PKK pusat, tingkat provinsi dan program BNN pusat.

Read More
banner 300x250

Pada kegiatan ini, Kata Fory, akan ditindaklanjuti dengan pembentukan fasilitator ketahanan anti narkoba di wilayah kecamatan dan desa.

“Inilah salah satu bentuk kepedulian TP. PKK Kabupaten Gorontalo terhadap masyarakat, terutama generasi muda dalam rangka memerangi penggunaan narkoba,” terangnya.

Dengan fasilitator anti narkoba di wilayah kecamatan dan desa, ia percaya bahwa inilah langkah kongkrit memerangi penggunaan narkoba di masyarakat, khususnya memulai dari ketahanan keluarga.

“Kita akan bentuk fasilitator ketahanan keluarga disetiap wilayah kecamatan dan desa yang ada di Kabupaten Gorontalo,” ungkapnya

Terkait gerakan menanam, ia menjelaskan adalah program dengan pemanfaatan lahan pekarangan, yang diharapkan tidak hanya memperkuat ketahanan pangan lokal, tetapi juga menjadi sarana edukasi bagi masyarakat.

“Karena ini sangat penting untuk menjaga lingkungan dan memanfaatkan lahan yang ada secara produktif, sasarannya selain bernilai ekonomi tapi juga untuk meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan keluarga,”pungkasnya. (Adv)

Baca berita kami lainnya di

Related posts

banner 468x60