Peringati Hari Bumi, Bupati Gorontalo dan Jajaran Gelar Aksi Tanam Pohon

Bupati Nelson Pomalingo saat menggelar aksi tanam pohon dalam rangka memperingati Hari Bumi tahun 2019, Minggu (28/4). Foto: Dok.Humas

Limboto – Dalam rangka memperingati tahun 2019, Bupati Gorontalo bersama jajarannya melakukan aksi penanaman pohon. Aksi tanam pohon ini dilakukan di sepanjang jalan protokol, Kecamatan Telaga hingga Kecamatan Tibawa, Minggu (28/04/2019).

Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo disela-sela kegiatan itu mengajak seluruh jajarannya dilingkungan Pemkab Gorontalo, serta elemen masyarakat untuk bersama-sama menjaga bumi dengan turut melestarikan alam sekitar.

“Hal ini bisa dilakukan mulai dari diri kita sendiri, dengan cara menjaga kebersihan lingkungan sekitar kita,” ujar Nelson.

Read More
banner 300x250

Ia juga berharap, bagi pemilik rumah dan kantor serta toko disepanjang jalan itu, untuk memperhatikan dan membersihkan lingkungan sekitar.

“Di halaman kantor, rumah dan didepannya harus ditanami pohon, cari celah dimana tempat untuk bisa ditanami pohon agar terlihat asri,” tandas Nelson.

Dalam kesempatan itu, Nelson juga meminta kepada pemerintah kecamatan, kelurahan dan desa sepanjang jalan protokol untuk mendorong masyarakat menanam pohon.

“Bumi ini hanya satu, hanya manusianya yang bertambah dan manusia itulah yang akan menjaga kelestarian bumi,” tutup Nelson. (adv/KT-03)

Baca berita kami lainnya di

Related posts

banner 468x60