GORUT – Masuknya KM. Sabuk Nusantara di Pelabuhan Kwandang menjadi pembahasan dalam rapat koordinasi antara Bupati Gorontalo Utara (Gorut) bersama para kepala daerah di Gorontalo dan jajaran forkopimda, Jumat (03/04/2020). Rapat itu awalnya membahas perkembangan terkini penanggulangan dan pencegahan virus corona.
Menurut Ridwan kapal yang berasal dari Tarakan itu menjadi pembahasan oleh Bupati Gorut dan Gubernur Gorontalo karena ditolak untuk masuk ke pelabuhan Toli Toli dan Buol. Saat di Pelabuhan Kwandang sempat terjadi diskusi panjang apakah mengizinkan kapal bersadar atau tidak.
“ Hasilnya,hanya penumpang asal Gorontalo yang diizinkan turun dari kapal.Selanjutnya dilakukan pengawasan yang sangat ketat oleh petugas gugus tugas dari Pemprov Gorontalo” Ujarnya.
Menurut Ridwan pengawasan ketat dirasa penting untuk dilakukan untuk menghindari kemungkinan para penumpang kapal bisa menjadi penyebab penyebaran virus di Provinsi Gorontalo. (Adv-KT06)