Pemkab Gorontalo Launching Rangkaian Kegiatan HUT Kabgor ke – 350

Pemkab Gorontalo saat melaunching HUT ke - 350 yang di hadiri oleh Bupati Gorontalo, Nelson Pomalingo melalui via zoom. Foto Humas

Pojok6.id (Limboto) – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gorontalo telah meluncurkan seluruh rangkaian kegiatan hari ulang tahun (HUT) Kabupaten Gorontalo yang ke – 350 tahun di kantor Bupati Gorontalo. Jumat (10/11/2023).

Seperti diketahui kegiatan itu dihadiri oleh Bupati Gorontalo, Nelson Pomalingo melalui zoom, Sekretaris Daerah, Roni Sampir, Wakil Bupati Gorontalo Hendra S. Hemeto, Asisten I,II,III, dan juga seluruh ASN.

Bupati Nelson melalui via zoom menyampaikan, di usia kali ini yang terpenting adalah komitmen dan  semua terlibat dalam pembangunan, terutama untuk masyarakat. Agar mereka bisa merasakan apa yang telah di buat itu dan itu yang disebut dengan tema HUT Kabupaten Gorontalo yaitu “Enjoy Semua Orang Meraih Kemandirian”.

Read More
banner 300x250

“Kita berharap banyak juga pada kita semua tetap berkomitmen untuk terus menuntaskan RPJMD 2021-2026, walaupun waktu kita tinggal tahun depan,” kata Nelson

Di hari ulang tahun ini segala kegiatan yang dirancang, ia menyampaikan terima kasih dan  berharap tetap semangat membangun daerah, apalagi dalam mengakhiri masa jabatannya.

“Jadi diharapkan kita betul betul laksanakan melalui RPJMD,” harapnya.

Tak lupa pula, ia menyampaikan terima kasih kepada seluruh ASN atas keterlibatan membantu warga Palestina, yang sekarang ini menjadi lokasi konflik antara organisasi Hamas dan Israel.

“saya menyampaikan terima kasih atas donasi yang terkumpul saya berhara tidak hanya dilihat dari sisi jumlahnya tetapi hubungan yang emosional itu yang harus kita lakukan,” tandasnya.(adv)

Baca berita kami lainnya di

Related posts

banner 468x60