Optimalkan Persiapan Pelaksanaan FPDL 2023, Sekda Roni Akan Berkantor di Pentadio Resort

Sektetaris Daerah, Kabupaten Gorontalo, Roni sampir saat memberikan arahan pada rapat FPDL. Foto Humas

Pojok6.id (Limboto) – Dalam rangka mengoptimalkan monitoring evaluasi persiapan pelaksanaan Festival Pesona Danau Limboto (FPDL) tahun 2023, Sekretaris Daerah Kabupaten Gorontalo, , akan berkantor di Pentadio Resort selama dua hari.

Hal itu disampaikan Roni, saat diwawancarai usai melaksanakan rapat terkait FPDL di Pentadio Resort, Selasa (13/6/2023).

“Semua kegiatan administrasi maupun kegiatan lainnya akan saya layani di pentadio Resort, sambil juga melaksanakan pengawasan persiapan FPDL,”Ungkap Roni

Read More
banner 300x250

Sehingga, kata Roni, dengan dirinya memutuskan pindah kantor di pentadio Resort ini untuk mengetahui persiapan dari FPDL tersebut. Pasalnya, FPDL tinggal beberapa hari lagi akan di gelar.

“Dari hasil rapat ini yang sudah siap seperti camp area dan yang belum siap itu pemasangan umbul – umbul, pemasangan janur, juga lampu hias tetapi itu akan di pasang besok harinya, dengan demikian akan kelihatan bahwa ada kegiatan FPDL di pentadio Resort,” katanya

Begitu juga dengan pengadaan panggung, sound sistem, juga dekorasi, kata Roni, ada bantuan dari pusat tetapi tidak berbentuk uang namun dalam paket pengerjaan dan itu akan mulai di kerjakan besok harinya.

“Sehingga hari Rabu Kamis ini waktu yang maksimal untuk menyempurnakan sarana prasarana penunjang dari pada FPDL, maka saya putuskan untuk berkantor di pensort selama dua hari untuk memonitoring evaluasi FPDL begitu juga seluruh administrasi pemerintahan di pindahkan di pensort,” pungkasnya. (adv)

Baca berita kami lainnya di

Related posts

banner 468x60