Ombudsman Gorontalo Buka Pos Pengaduan di UNG

Dua mahasiswa melakukan konsultasi di Pos Pengaduan yang dibuka oleh Ombdusman Gorontalo di Universitas Negeri Gorontalo, Selasa (08/10/2019).( Foto : Istimewa)

Perwakilan Gorontalo membuka pos Penerimaan dan Verifikasi Laporan (PVL), di Universitas Negeri Gorontalo ().

Kepala Keasistenan PVL Ombudsman Gorontalo, Kurnia mengatakan pos pengaduan di UNG bertujuan untuk memudahkan pelayanan yang dikhususkan kepada .Selain mahasiswa, pos pengaduan bisa dimanfaatka  oleh masyarakat umum.

“Kalau kita disini itu untuk mendekatkan lebih diri ke pengguna layanan, dalam artian kepada masyarakat yang menggunakan layanan pemerintah yang merupakan hak masyarakat itu sendiri,” kata Kurnia, saat ditemui di lokasi pos pelayanan yang berada di gedung auditorium UNG, Selasa (08/10/2019).

Read More
banner 300x250

Ia menyebut hasil laporan pengaduan mahasiswa dan masyarakat umum nantinya akan langsung di verifikasi ke lapangan atau di instansi yang diadukan.

“Langsung di verifikasi dan kalau memungkinkan untuk diselesaikan saat itu. Dan kita didorong untuk cepat menyelesaikan pada saat itu, untuk dikoordinasikan kepada instansi yang dilaporkan,” kata Kurnia.

Ia menambahkan seluruh laporan yang diterima akan di klasifikasi aduan yang meliputi kategori kategori ringan, sedang, dan berat.

“Untuk aduan dengan klasifikasi sedang dan berat tidak dapat langsung dilakukan penyelesaian” Imbuhnya. (KT05)

Baca berita kami lainnya di

Related posts

banner 468x60