JAKARTA – Panitia Pelaksana Musyawarah Nasional (Munas) Ikatan Alumni SMA Negeri 1 Kota Gorontalo (IKASMANSA) ke IV menegaskan bahwa, pelaksanaan Munas kali ini terbuka untuk seluruh alumni SMA Negeri 1 Kota Gorontalo. Hal tersebut disampaikan untuk menanggapi kabar yang beredar, peserta Munas diwajibkan membayar sejumlah uang.
Eka Abdul, Ketua Perlengkapan Cs (yang membawahi akomodasi, konsumsi, perlengkapan dan dokumentasi) panitia Munas mengatakan, Munas yang akan berlangsung selama 3 hari itu terbuka untuk seluruh alumni angkatan.
“Jadi panitia hanya menanggung akomodasi peserta Munas, yakni hotel untuk dua malam dan makan minum selama acara, termasuk 4 bis dari daerah Kalibata ke Bandung. Peserta Munas yang diundang 2 orang dari setiap angkatan, mulai dari angkatan 51 hingga 2019,” kata Eka.
Bagi alumni diluar peserta yang diundang dan ingin hadir di Munas nanti, lanjut Eka, pihak panitia memberikan pilihan paket kamar untuk 2 orang sebesar Rp. 1,5 juta per hari dan paket makan sebesar 400 ribu per orang untuk satu hari.
“Untuk paket kamar dan makan yang kami tawarkan itu bukan kewajiban, jadi kalau mau silahkan diambil, gak juga kan banyak alternatif tempat makan dan hotel di sekitar lokasi acara. Dan harga paket tersebut hanya meneruskan dari pihak hotel, bukan kami dari panitia yang menentukan,” lanjut Eka.
Hal ini dilakukan panitia untuk mengantisipasi membludaknya alumni yang datang ke acara Munas nanti.
“Intinya, untuk peninjau yang akan hadir pintu terbuka lebar dan gratis untuk sekedar menghadiri acara Munas tersebut,” tutup Eka.
Rencananya, Munas IV IKASMANSA ini akan dilaksanakan di Hotel Savoy Homann Bidakara Bandung, Jawa Barat, pada tanggal 14 hingga 16 Februari 2020. (idj)