Marten Taha Resmikan Proyek Sarpras Infrastruktur di Tomulabutao Selatan

Wali Kota Gorontalo, Marten Taha saat meresmikan sarana dan prasarana infrastruktur berupa Jalan Paving Block di Kecamatan Dungingi, Kelurahan Tomulabutao Selatan. (Foto: Ryan)

Pojok6.id (Kota Gorontalo) – Proyek pembangunan Sarana dan Prasarana (Sarpras) Infrastruktur berupa Jalan Paving Block di RT 01 RW 03 Kecamatan Dungingi, Kelurahan Tomulabutao Selatan, yang dibangun oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Gorontalo, akhirnya telah selesai.

Pembangunan jalan paving block yang menggunakan anggaran Dana Kelurahan tahun 2022 itu, diresmikan secara langsung oleh Wali Kota Gorontalo, , Rabu (25/1/2023).

“Anggaran dana kelurahan di Kota Gorontalo pada tahun 2022, telah kita alokasikan sebesar 100 Juta. Anggaran ini untuk menangani pekerjaan-pekerjaan yang kecil, yang manfaatnya cepat dirasakan oleh masyarakat,” ungkapnya.

Read More
banner 300x250

Wali kota dua periode itu menjelaskan bahwa dirinya telah meresmikan seluruh proyek infrastruktur yang ada di wilayah Kecamatan Dungingi, yang tersebar di lima kelurahan. Baik pembuatan drainase, jalan setapak, pembangunan jamban keluarga, dan pembangunan infrastruktur lainnya, yang dibiayai dari dana kelurahan.

“Alhamdulillah hari ini telah selesai. Setelah ini kita akan meresmikan lagi proyek pembangunan infrastruktur yang menggunakan dana kelurahan, yang ada di beberapa kecamatan lainnya,” tambahnya.

Selain itu, Marten menegaskan bahwa pentingnya anggaran dana kelurahan ini, sangat memberikan banyak manfaat. Sehingga dana kelurahan yang sebelumnya di tahun 2022 hanya sebesar 100 juta, maka di tahun 2023 ini, dana kelurahan dinaikkan menjadi 200 juta setiap kelurahan.

“Intinya, dana kelurahan ini sangat bermanfaat bagi warga, sebab jika anggaran tersebut berada di dinas, maka proses ini akan memakan waktu yang cukup lama, terutama mulai dari pengerjaan, kemudian melalui tender yang harus disusun DED-nya,” tandasnya. (Adv)

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60

Related posts

banner 468x60