KPU Bone Bolango Gelar Debat Publik Kedua, Sempat Diwarnai Insiden

Keempat Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati pada saat mengikuti debat publik kedua yang digelar KPU Kabupaten Bone Bolango. (Foto: Ryan)

Pojok6.id (Pilkada) – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bone Bolango menggelar , bagi Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Bone Bolango Tahun 2024, Jum’at malam (8/11/2024) di Grand Sumber Ria, Kota Gorontalo.

Dalam debat publik kedua yang mengangkat tema “Pelayanan Publik dan Menyelesaikan Persoalan Daerah” itu, sempat diwarnai insiden diantara pendukung pasangan calon. Namun demikian, hal tersebut bisa segera teratasi, sehingga debat dilanjutkan dan berjalan lancar hingga selesai.

“Memang benar, jadi terkait dengan insiden yang sempat terjadi tadi memang ada beberapa hal yang menjadi pemicu. Tetapi kemudian alhamdulillah dengan adanya kesigapan pihak pengamanan, dan juga kemudian komunikasi yang dapat dibangun dengan LO dan sebagian pendukung, maka hal ini cepat teratasi dan kegiatan debat itu bisa dilanjutkan dan berjalan lancar sampai dengan selesai segmen terakhir,” ucap Ketua KPU Kabupaten Bone Bolango, Sutenty Lamuhu.

Read More
banner 300x250

Menurutnya insiden tersebut diakibatkan oleh kata-kata yang dilontarkan oleh salah satu pendukung pasangan calon, kepada pendukung pasangan calon lainnya, sehingga mengakibatkan ketersinggungan diantara para pendukung pasangan calon.

“Tetapi Alhamdulillah hal ini sudah sempat diatasi dan juga oleh pihak pengamanan juga ini sudah bisa ditangani secepatnya,” tambah Sutenty.

Selanjutnya, kata Sutenty kedepan pihaknya juga telah merencanakan untuk pelaksanaan debat publik ketiga, serta telah menerima masukan-masukan untuk dipertimbangkan kedepan, termasuk dengan kejadian insiden pada hari ini.

“Tentunya perubahan-perubahan tersebut tetap kami akan melakukan rapat koordinasi, dengan menghadirkan pihak LO masing-masing, karena memang perencanaan ini sudah kita bicarakan di awal dengan mereka,” pungkasnya.

Baca berita kami lainnya di

Related posts

banner 468x60